Medan: Ratusan siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 10 Medan menggelar aksi protes di lapangan sekolahnya yang berada dikawasan Jalan Cikditiro, Kota Medan, Sumatera Utara, Kamis, 6 Februari 2025. Mereka protes karena terancam gagal mengikuti seleksi penerimaan mahasiswa baru di perguruan tinggi negeri melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025.
Ratusan siswa membentangkan sejumlah spanduk yang bertuliskan kekesalan terhadap pihak sekolah. Ratusan siswa ini menganggap adanya kelalaian dan lambatnya dari operator maupun pihak sekolah yang memasukkan data siswanya di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) menjadi penyebabnya.
Selain ratusan siswa, sejumlah orang tua murid pun juga tampak datang untuk menyuarakan kekecewaannya. Pasalanya, anak mereka selama ini sudah berusaha belajar terancam tidak melanjutkan ke perguruan tinggi negeri.
Total lebih kurang ada 140 siswa SMK Negeri 10 Medan yang terancam gagal mengikuti seleksi penerimaan mahasiswa baru di perguruan tinggi negeri melalui jalur SNBP 2025.