Jakarta: Bahlil Lahadalia resmi memegang jabatan baru sebagai Menteri ESDM. Ia bergeser posisi dari sebelumnya sebagai Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).
Merujuk situ Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Komisi Pemberantasan Korupsi (LHKPN KPK), Bahlil Lahadalia terakhir melaporkan hartanya pada 1 April 2024. Kekayaan Bahlil mencapai Rp310,4 miliar.
Jumlah kekayaan Bahlil paling banyak dari tanah dan bangunan pada 18 titik yang tersebar di Jayapura, Gianyar, Jakarta Selatan, dan Sragen. Totalnya aset itu mencapai Rp291,6 miliar.
Sementara, Bahlil tercatat hanya melaporkan dua mobil senilai Rp98 juta. Bahlil juga memiliki surat berharga senilai Rp1,6 miliar. Kemudian, kas nya mencapai Rp17 miliar. Bahlil tercatat tidak memiliki utang.
Bahlil Lahadalia resmi mengemban jabatan baru sebagai Menteri ESDM menggantikan Arifin Tasrif hari ini. Sementara, posisi Menteri Investasi diisi Rosan Roeslani.
Kemudian, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga melantik Supratman Andi Agtas sebagai Menkumham. Ia menggeser politikus PDI Perjuangan Yasonna Laoly.
Kemudian Jokowi melantik Angga Raka Prabowo jadi Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Selanjutnya, Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Taruna Ikra, Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana, dan Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi.